Ledakan Petasan di Magelang Tewaskan 1 Orang dan Rusak 11 Rumah Berikut Bahaya Lain dari Petasan


Berikut adalah artikel atau berita yang terjadi di nasional dengan judul Ledakan Petasan di Magelang Tewaskan 1 Orang dan Rusak 11 Rumah Berikut Bahaya Lain dari Petasan yang telah tayang di pkv1qq.me terimakasih telah menyimak. Bila ada masukan atau komplain mengenai artikel berikut silahkan hubungi email kami di [email protected], Terimakasih.

Magelang, Jatim Hari Ini – Terjadi ledakkan yang bersumber dari salah satu rumah warga di Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang, Minggu (26/3/2023) pada pukul 20.10 WIB.

Ledakan tersebut menewaskan satu orang yang merupakan pemilik rumah yang menjadi sumber ledakan, yaitu Mufid berusia 33 tahun.

Di lokasi kejadian, tepatnya di lantai 2 rumah ditemukan bungkusan yang diduga menjadi tempat penyimpanan bahan petasan.

Akibat dari ledakan tersebut, terdapat sepuluh rumah yang berada dekat dengan rumah sumber ledakan juga ikut mengalami kerusakan.

Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Iqbal Alqudusy menyatakan terdapat lima rumah mengalami kerusakan berat (termasuk rumah sumber ledakan) dan enam rumah lainnya rusak ringan.

petasan yang banyak sekali dimainkan ketika tahun baru ataupun perayaan-perayaan lainnya memang cantik ketika dipandang.

Namun, di balik kecantikannya tersebut ada bahaya yang bisa saja terjadi bahkan berdasarkan kasus ledakan di Magelang, petasan dapat membuat seseorang meninggal dunia dan merugikan karena merusak rumah.

Sejarahnya, petasan masuk ke Indonesia dibawa oleh pedagang China. Pada zaman Hindia Belanda pun terdapat aturan untuk membakar petasan.

Larangan tersebut dibuat oleh VOC dengan tujuan untuk mencegah kebakaran di wilayah penduduk dan juga kebun.

Bahan utama untuk membuat petasan terdiri atas belerang, arang, dan kalium nitrat. Ketiga bahan tersebut dicampur dan disebut dengan bubuk mesiu.

Bubuk mesiu juga digunakan sebagai senjata ledak (granat dan bom), sehingga ketika membakar petasan bubuk mesiu tersebut dapat menyebabkan ledakan yang sangat cepat.

Oleh karena itu, bermain petasan merupakan hal yang berbahaya. Beberapa bahayanya adalah sebagai berikut.

Bunyi yang cukup keras dapat menimbulkan trauma pada anak yang mungkin belum pernah mendengar bunyi ledakan.

Jika percikan petasan terkena tubuh, maka akan menyebabkan luka bakar yang parah. Bisa melepuh, bengkak, hingga terkelupas sesuai dengan derajat luka bakar yang dialami.

Artikel atau berita di atas tidak berkaitan dengan situasi apapun, diharapkan bijak dalam mempercayai atau memilih bacaan yang tepat. Terimakasih.